
WARTAMADURA.COM – Nama Stadion Gapura Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) mulai beredar di media sosial, sejak LSM yang mengatas namakan Gerakan Pemuda Madura mendesak manajemen Madura United menyatakan mundur sebagai pengelola stadion.
Gapura merupakan komunitas kecil masyarakat Pamekasan yang mendesak Madura mundur sebagai pengelola stadion dan menuduh manajemen klub sepakbola ini melakukan konspirasi jahat.
Juru bicara kelompok ini bernama Abd Razak, dan saat audiensi dengan DPRD Pamekasan ia memang menyatakan bersedia mengelola stadion Pamekasan meski tanpa digaji.
Kelompok ini juga menuding Madura United telah melakukan konspirasi jahat dalam pengelolaan stadion, dan atas dasar itulah Madura menyatakan mundur sebagai pengelola stadion.
Gerakan Gapura ini difasilitasi oleh Komisi IV DPRD Pamekasan yang dipimpin oleh Moh Sahur Abadi.
Sahur beralasan, memfasilitasi hal itu karena merupakan bagian dari aspirasi masyarakat, Demikian seperti dilansir sejumlah media. (WM-012)